KENDARI, suarakendari.com- Dalam rangka memastikan keamanan dan keselamatan masyarakat selama libur tahun baru 1 Januari 2025, personel SAR Brimob Polda Sulawesi Tenggara (Sultra) melaksanakan patroli pengamanan dan siaga di beberapa lokasi obyek wisata pantai di Sultra.
Pengamanan bertujuan untuk mencegah terjadinya kejahatan dan memastian keamanan masyarakat melakukan aktifitas rekreasi di area pantai.
Komandan Satuan (Dansat) Brimob Polda Sultra Kombes Pol Sugianto Marweki mengatakan pengamanan dan siaga dilakukan untuk memastikan keamanan dan keselamatan para warga yang tengah berwisata.
“Kami merasa pengamanan dan siaga dilakukan agar warga yang menjalankan kegiatan rekreasi di sekitar obyek wisata, bisa merasa aman,” kata Kombes Pol Sugianto Marweki.
“Kami juga menyiapkan personil beserta dengan peralatannya, meliputi satu unit mobil Tata SAR dimana didalam mobil tersebut sudah terdapat peralatan baik untuk menunjang tugas dalam rangka penanggulangan bencana maupun perlengkapan untuk penyelamatan manakala terjadi hal-hal yang tidak diinginkan pada saat masyarakat melakukan aktifitas libur tahun baru di pantai,” terangnya.
Berkolaborasi dengan pihak terkait, Brimob Polda Sultra berkomitmen menjaga keamanan dan keselamatan masyarakat pada moment ibur tahun baru 2025. Ys