Peristiwa

Mobil Pikap Tercebur ke Sungai di Pomalaa Kolaka, Satu Penumpang Hilang Terseret Arus

×

Mobil Pikap Tercebur ke Sungai di Pomalaa Kolaka, Satu Penumpang Hilang Terseret Arus

Sebarkan artikel ini

Kolaka, suarakendari.com – Sebuah mobil pikap tercebur masuk sungai Lamedai, Desa Sopura, Kecamatan Pomalaa, Kabupaten Kolaka, Rabu, 18/5/2022. Akibatnya, satu orang dilaporkan hilang  terseret arus di sungai Lamedai. Korban hilang bernama Edward Sugiarta (36 Tahun).

Sebagaimana dilaporkan Kantor Pencarian dan Pertolongan (KPP) Kendari, bahwa, pihaknya menerima informasi melalui Comm Centre dari Dantim Resque ERG PT. Antam Pomalaa, bahwa pada Rabu (18/5/2022), sekitar pukul 13.30 wita, telah terjadi kondisi membahayakan manusia terhadap satu orang yang hilang dan terseret arus di sungai Lamedai, Desa Sopura, Kecamatan Pomalaa, Kabupaten Kolaka.

Humas Kantor Pencarian dan Pertolongan (KPP) Kendari, Wahyudi, mengatakan, setelah mendapat laporan, pihaknya kemudian berkoordinasi dengan Pos SAR Kolaka, untuk di berangkatkan guna memberikan bantuan SAR.

Adapun kronologis kejadian, lanjut Wahyudi, Korban bersama enam orang rekannya selepas melaksanakan aktifitas pertambangan demgan menggunakan mobil pick up double cabin,menyebrangi sungai.

“Pada saat mobil berada di tengah sungai, mobil tersebut terseret arus deras sehingga semua penumpang dalam mobil berusaha keluar dari mobil, enam orang berhasil berenang ke tepi sedangkan korban terseret terbawa oleh arus,”Kata Wahyudi.

Sementara data ke enam orang rekan korban yg selamat adalah :
1. Arzan/Laki/42thn
2. Matias/Laki/54thn
3. Lapaselawi/Laki/48thn
4. Sudirman/Laki/52thn
5. Darwis Pile/Laki/59thn
6. Billi Tahir/Laki/32thn/Driver.

“Tim SAR gabungan tengah berada di lokasi kejadian, untuk mencari korban,”pungkas Wahyudi. Ys

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *