Kendari, suarakendari.com – Kebakaran hebat menimpa sebuah bengkel mobil di Jl. Abdul Rauf Tarimana, Kelurahan Kambu, Kecamatan Kambu, Kota Kendari, pada Senin (10/7/2023), sekitar pukul 10.00 wita.
Kapolresta Kendari Kombes Pol Muh Eka Fathurrahman menjelaskan, berdasarkan keterangan saksi di lokasi kejadian, atas nama Farhan, yang merupakan karyawan di bengkel yang mengalami kebakaran, pada saat itu saksi tengah melas besi, tiba-tiba ada percikan api keluar dari mesin las yang mengenai tumpahan BBM jenis pertalite di tanah dan menjalar ke tumpukan gardus.
“Api yang sudah menjalar itu, mengakibatkan dua unit mobil yang berada dalam bengkel terbakar dan saksi berteriak meminta tolong sambil mengambil air untuk memadamkan api,” kata Kombes Pol Muh Eka Fathurrahman.
Lanjut Eka, Sekitar jam 11.00 wita, 2 (Dua) Unit Mobil Pemadam Kebakaran milik Pemkot Kendari tiba di lokasi Kejadian dan melakukan pemadaman api yang membakar 2 (Dua) unit mobil yang sementara di perbaiki
“Sekitar jam 11.30 wita, api berhasil di padamkan dan kerugian sekitar 200 Juta rupiah, dan kami masih melakukan penyidikan guna mengungkap pasti penyebab dari kebakaran itu,” pungkasnya.