.Setiap rumah tangga bisa berperan besar mengurangi volume sampah di lingkungan masing-masing. Caranya yakni dengan memanfaatkan sampah organiknya untuk pupuk alami (kompos). Nah berikut tips membuat salah satu pupuk kompos dengan sistem bogor.
Bahan :
- Sampah mudah lapuk (garbage)
- Jerami yang sudah bercampur dengan kotoran dan air kencing ternak.
- Kotoran ternak memamah biak
- Abu dapur atau abu kayu
Cara Membuat:
- Timbuni campuran jerami dan sampah setinggi 25 cm di atas bedengan berukuran 2,5 x 2,5 meter.
- Timbun lagi campuran kotoran dan air kencing ternak di atas timbunan tadi tipis-tipis dan merata.
- Timbun lagi campuran jerami dan sampah-sampah setinggi 25 cm.
- Tutup lagi dengan campuran kotoran dan kencing ternak.
- Timbun bagian paling atas dengan abu sampai setebal ± 10 cm.
- Balik-balik campuran bahan kompos setelah berlangsung 15 hari, 30 hari dan 60 hari.
- Setelah di proses selama 3 bulan kompos biasanya cukup matang.
- Agar pengomposan berhasil, buatlah atap naungan di atas bedengan pengomposan sebab air hujan dan penyinaran langsung matahari dapat menggagalkan proses pengomposan.