Peristiwa

Sertijab Para Kasat dan Kapolsek Se Jajaran Polresta Kendari

×

Sertijab Para Kasat dan Kapolsek Se Jajaran Polresta Kendari

Sebarkan artikel ini

Kendari, suarakendari.com- Sejumlah Penjabat Utama (PJU) lingkup Polresta Kendari dimutasi secara besar-besaran pada Rabu (30/11/2022). Pergantian tersebut dirangkaikan dengan apel serah terima jabatan di Lapangan Apel Polresta Kendari.

Kapolresta Kendari, Kombes Pol Muh Eka Fathurrahman mengatakan, pergantian ini adalah hal biasa di lingkup jajaran Polri.

“Sejumlah pejabat dimutasi hari ini sesuai perintah atasan. Kita berharap, mereka bisa menjalankan tugas sebaik-baiknya dan bisa bersinergi dengan anggota lainnya,” ujar Kombes Pol Muh Eka Fathurrahman.

Berikut daftar PJU lingkup Polresta Kendari yang berganti:

1. Kapolsek Mandonga, Kompol Much Salman dimutasi sebagai Kabag Ops Polres Konawe Selatan. Ia digantikan oleh AKP Jimi Fernando yang sebelumnya menjabat sebagai Kanit 2 Subdit 3 Ditreskrimum Polda Sultra.

2. Selanjutnya, Kapolsek Abeli, AKP Muh Ady Kesuma dimutasi sebagai Panit 2 Unit 1 Subdit 1 Ditreskrimsus Polda Sultra. Ia digantikan oleh IPTU Iyan Sofyan yang sebelumnya menjabat sebagai Kapolsek Soropia.

3. Kapolsek Soropia sendiri dijabat oleh IPDA Mursadin yang sebelumnya menjabat sebagai Kanit Riksa 2 Subbid Provos Bid Propam Polda Sultra.

4. Selanjutnya, Kapolsek Kemaraya, IPTU Marvi Oksiriana Cakti dimutasi sebagai Wakasat Lantas Polresta Kendari. Ia digantikan oleh AKP Eko Purwanto yang sebelumnya menjabat sebagai Kaur Gakkum Subbid Provos Bid Propam Polda Sultra.

5. Kapolsek Konda, AKP Bambang Hendratno dimutasi sebagai Bhayangkara Administrasi Penyelia Yanma Polda Sultra. Ia digantikan oleh IPTU Kartini Suryaningsih yang sebelumnya menjabat sebagai Kapolsek Lalonggasumeeto.

6. Kapolsek Lalonggasumeeto sendiri dijabat oleh IPDA Dellah Indah Lestrasi yang sebelumnya menjabat sebagai Bhayangkara Administrasi Penyelia Yanma Polda Sultra.

7. Kapolsek Waworete, AKP Alimuddin dimutasi sebagai Bhayangkara Administrasi Penyelia Yanma Polda Sultra. Ia digantikan oleh AKP Jumardi yang sebelumnya menjabat sebagai Kanit 2 Subdit 2 Dit Intelkam Polda Sultra.

8. Kapolsek Wolasi, IPTU Clara Shinta Liemungenda dimutasi sebagai Pama Polresta Kendari. Ia digantikan oleh IPDA Muh Heder Payopo yang sebelumnya menjabat sebagai Panit 1 Unit 3 Subdit 1 Ditreskrimum Polda Sultra.

9. Kapolsek Sampara, IPTU Sainal Alimin digantikan oleh AKP Suhardi yang sebelumnya menjabat sebagai Kasat Samapta Polresta Kendari.

10. Kasat Samapta Polresta Kendari, AKP Suhardi digantikan oleh AKP Mansur yang sebelumnya menjabat sebagai Danki 4 Yon 8 Pelopor Satbrimob Polda Sultra.

11. Kasat Binmas Polresta Kendari, AKP Yusuf Mulik Tawang dimutasi sebagai Kasibin Orsosmas Subdit Binpolmas Ditbinmas Polda Sultra. Ia digantikan oleh AKP Akhmad Fatarum Manado yang sebelumnya menjabat sebagai Kasubbag Koorprogmonev Bag Kerma Roops Polda Sultra.

Kegiatan dilanjutkan dengan acara pisah sambut pejabat lama dan pejabat baru yang dilaksanakan di Aula Waspada Polresta Kendari.

“Saya beserta keluarga besar Polresta Kendari mengucapakan terimakasih yang sebanyak-banyaknya kepada pejabat yang lama atas dedikasinya, pengabdiannya yang sangat luar biasa terhadap Polresta Kendari, ambil contoh yang baik dari saya dan jangan ikuti yang salah, jangan lupa silaturahmi tetap kita jaga walaupun bukan lagi sebagai anggota Polresta Kendari,”tutur Kapolresta Kendari dalam acara pisah sambut.

“Kepada rekan-rekan yang baru bergabung baik sebagai kasat maupun kapolsek, selamat datang selamat bergabung di Polresta Kendari, Proses mutasi ini bukan serta merta turun tiba-tiba, tapi ini merupakan kehendak tuhan yang maha kuasa dan merupakan timbal balik dari kinerja kita yang dinilai oleh pimpinan,”tambahnya. Ys

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *