Konawe Utara, suarakendari.com-Salah satu obyek wisata Kabupaten Konawe Utara yang layak dikunjungi adalah Goa Solooti. Lokasinya cukup terjangkau, digugus hutan disekitar tebing laut Desa Taipa, Kecamatan Sawa sekitar 60 KM dari Kota Kendari, ibukota Sulawesi Tenggara. Untuk menjangkaunya, kita mesti melipir tebing batu di sisi kanan pantai taipa.
Kala pertama kali ditemukan, Goa Solooti sempat membuat gempar warga di sekitar kawasan pantai taipa, Kecamatan Sawah, Kabupaten Konawe Utara. Pasalnya, di goa ini terdapat berbagai macam peniggalan orang jaman dahulu seperti tembikar, gerabah dan alat-alat rumah tangga tradisional lainnya yang paling unik adalah adanya kerangka manusia yang berserakan di permukaan goa. Sehingga diyakini merupakan situs prasejarah masyarakat setempat. Oleh pemerintah Kabupaten Konawe Utara, goa Solooti ditetapkan sebagai salah satu obyek wisata andalan.
Tempat ini masih dalam lingkungan Obyek Wisata Pantai Tanjung Taipa yang terkenal dengan panorama pantainya yang menawan dan senantiasa menjadi tujuan para wisatawan untuk berlibur. SK