Kendari – Harga minyak goreng kemasan di sejumlah pasar tradisional di Kota Kendari tercatat masih tinggi, yakni Rp. 90 Ribu per dua liter. Harga masih berada di atas Harga Eceran Tertinggi (HET) yang ditetapkan Kementerian Perdagangan.
“Harga minyak goreng kemasan 2 liter di pasar tradisional mahal yakni Rp 90 Ribu, saya kaget juga,” kata Haryati salah seorang pembeli minyak goreng di Pasar Korem Kendari,Sabtu (5/3/2022).
Menurutnya, minyak goreng kemasan masih sulit ditemukan di beberapa toko ritel modern yang dekat dengan rumahnya, sehingga terpaksa membeli minyak goreng di pasar tradisional karena stok minyaknya habis.
“Kebetulan minyak goreng di rumah habis, kemudian saya mencari di Ritel Moderen di dekat rumah tidak ada, sehingga saya terpaksa beli minyak goreng kemasan 2 liter di Pasar Korem sekalian belanja,”tuturnya.
Dia berharap harga minyak goreng di pasar tradisional bisa turun dan stoknya ada sehingga tidak menyusahkan kaum ibu rumah tangga. Ys