Peristiwa

Empat ABK Dievakuasi Tim SAR, Posisi Kapal Nyaris Tenggelam

×

Empat ABK Dievakuasi Tim SAR, Posisi Kapal Nyaris Tenggelam

Sebarkan artikel ini
IMG 20220303 WA0006

IMG 20220303 WA0006 IMG 20220303 WA0007

Wakatobi, suarakendari.com– Tim Rescue dari Pos SAR Wakatobi berhasil menemukan kapal nelayan yang di laporkan mengalami mati mesin di sekitar perairan Malaoge Kabupaten Wakatobi.

KM Rahmat Baru, ditemukan Tim SAR pada Rabu malam (2/3/2022) pukul 20.58 wita. Kapal ditemukan sekitar 4,1 Mil Laut arah selatan dari lokasi awal kapal di laporkan mengalami mati mesin.

Kepala Kantor Pencarian dan Pertolongan (KPP) Kendari, Aris Sofingi, mengatakan, selain menemukan kapal, Tim Rescue juga mengevakuasi 4 Anak Buah Kapal (ABK) masing – masing Laode Munapi (52 Tahun) yang merupakan nakhoda, Haerudin (48 Tahun), La Hamati (45 Tahun), dan La Jumadin (49 Tahun).

“Saat ditemukan Tim Rescue, kondisi kapal telah kemasukan air, dan nyaris tenggelam, “ungkap Aris Sofingi

KM Rahmat Baru beserta empat ABK dievakuasi ke pelabuhan Wanci Wakatobi selanjutnya diserahkan ke pihak keluarganya masing – masing.

Dengan ditemukannya KM Rahmat Baru yang di laporkan mengalami mati mesin, Operasi SAR dinyatakan selesai dan ditutup.

“Tim Rescue yang terlibat dalam pencarian KM Rahmat Baru, selanjutnya dikembalikan ke kesatuannya masing – masing, karena operasi SAR sudah selesai,“kata Kepala KPP Kendari. (Ys)