Peristiwa

Buka Rakernis Biro SDM, Kapolda Sultra Minta Personel Tingkatkan Kepercayaan Publik

×

Buka Rakernis Biro SDM, Kapolda Sultra Minta Personel Tingkatkan Kepercayaan Publik

Sebarkan artikel ini

KENDARI. suarakendari.com- Biro SDM Polda Sultra menggelar rakernis yang dibuka langsung oleh Kapolda Sultra Irjen Pol Dwi Irianto, Rabu (7/8/2024).

Rakernis turut diikuti oleh Wakapolda Sultra Brigjen Pol Amur Chandra Juli Buana, Karo SDM Kombes Pol Arief Fitrianto, jajaran pejabat utama polda sultra, Kabag SDM serta para Kasubag Renmin.

Rakernis SDM dilaksanakan dengan maksud dan tujuan untuk mewujudkan SDM berkualitas, yang merupakan aset utama dalam mencapai kemajuan organisasi dan kesejahteraan bangsa.

Untuk mewujudkan hal itu dibutuhkan berbagai aspek diantaranya melalui pendidikan formal dan informal, pelatihan pengembangan keterampilan, hingga peningkatan kesadaran akan nilai-nilai moral dan etika.

“Upaya membangun SDM yang berkualitas sejalan dengan upaya Polri dalam meningkatkan kepercayaan publik baik melalui penegakan hukum dan pelayanan publik yang memenuhi harapan masyarakat,” kata Irjen Dwi Irianto.

Hal tersebut sejalan dengan penekanan Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo saat Rakernis SDM Polri tahun 2024 yakni SDM Polri lebih profesional, proporsional serta adaptif terhadap tuntutan perkembangan zaman, dengan senantiasa mengedepankan prinsip tegas, humanis, dan merakyat dalam setiap pelaksanaan tugas.

Sesuai dengan commander wish Kapolda Sultra yakni sembilan atensi dan satu komitmen yang berorientasi terhadap pengembangan kualitas SDM Polri melalui penerapan reward and punishment yang konsisten, peningkatan pelayanan publik dan operasional, serta upaya memperkokoh sinergitas dengan pihak-pihak yang dapat berkontribusi pada kamtibmas.

“Saya harapkan melalui rakernis ini dapat dirumuskan strategi yang efektif dalam pengembangan SDM di lingkungan polda sultra guna mewujudkan satu komitmen yaitu Polda Sultra yang presisi,” pungkas Irjen Dwi Irianto.

Disela – sela Rakernis SDM, dirangkaikan dengan pelantikan Komite Olahraga Polri (KOP) Polda Sultra dan pemberian penghargaan kepada atlit Polda Sultra yang berprestasi olahraga, khususnya pada ajang Kejuaraan Karate dan Judo Piala Kapolri 2024.

Pada pelantikan KOP itu turut dihadiri Sekretaris Daerah Sultra Asrun Lio dan Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga Prov.Sultra serta Ketua KONI Sultra. Ys

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *