KENDARI, suarakendari.com-Sehari menjelang bulan suci Ramadhan, sejumlah pasar di Kota Kendari mulai terpantau dipadati oleh pengunjung yang memadati tempat tersebut, Jumat (28/2/2025) pagi. Kegiatan belanja sembako menjadi salah satu prioritas utama bagi warga yang bersiap-siap menyambut bulan puasa.
Namun, di tengah kegembiraan warga menyambut Ramadhan, muncul keluhan dari warga terkait lonjakan harga kebutuhan pokok yang naik secara signifikan. “Harga sembako jelang ramadhan semua naik,”keluh Wati, warga.
Kenaikan harga kebutuhan pokok menjelang bulan Ramadhan bukanlah hal yang jarang terjadi. Saban tahun selalu saja harga harga meroket. Lonjakan harga mungkin dipengaruhi oleh faktor-faktor eksternal seperti kenaikan permintaan yang tinggi menjelang bulan puasa, kelangkaan pasokan dari produsen, atau faktor musiman lainnya. Hal ini membuat sebagian warga merasa terbebani dengan biaya belanja yang semakin meningkat, terutama bagi mereka yang berpenghasilan rendah.
“Harga kebutuhan pokok yang melonjak, pemerintah Kota Kendari perlu memberikan respons yang cepat dan tepat. Langkah-langkah kontrol harga, pengawasan terhadap distribusi barang, serta memastikan ketersediaan stok sembako,”kata Isman,warga.YS